Suara.com - Tanya:
Selamat sore Dokter,
Saya sering mengalami migrain dan juga nyeri kepala yang sangat sakit, mual bahkan sampai muntah kalau nyeri kepala saya kambuh. Telinga kanan saya juga sering bunyi seperti detak jantung, dan itu sering terjadi. Apakah hal ini merupakan pengaruh dari migrain?
Telinga saya yang berbunyi serta migrain saya semua juga selalu terjadi di bagian kepala kanan. Waktu usia 4 tahun saya pernah jatuh dan mengalami robek di bagian kepala kanan. Saya harus periksa ke dokter spesialis apa, Dok? Apakah spesialis penyakit dalam, spesialis tht atau spesialis saraf? Saya bingung mau periksa ke mana. Terima kasih, Dok.
Amelia
Jawab:
Dear Amelia,
Untuk keluhan migrain yang seringkali membandel, sebaiknya konsultasikan keluhan Anda kepada dokter saraf. Cedera kepala yang Anda alami memang mungkin berpengaruh terhadap timbulnya keluhan sakit kepala yang Anda alami saat ini.
Sekian dan semoga membantu.
Dijawab oleh dr. Nina Amelia Gunawan
Sumber: www.meetdoctor.com
Migrain Sering Kambuh, Baiknya ke Dokter Spesialis Apa?
Ririn Indriani Suara.Com
Selasa, 04 Agustus 2015 | 18:01 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Nadin Amizah Geram, Konsultasi Online ke Dokter Malah Dapat Balasan Minta Follow Back
15 November 2024 | 08:49 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 13:04 WIB
Health | 12:14 WIB
Health | 11:07 WIB
Health | 10:33 WIB
Health | 14:26 WIB
Health | 16:23 WIB