Suara.com - Tanya:
Selamat sore Dokter,
Di penis suami saya terdapat bintik-bintik merah kecil. Apa yang menyebabkan hal ini ya, Dok? Bisakah kondisi ini diobati dengan obat untuk perempuan mengingat saya juga pernah mengalami hal yang sama pada vagina saya dan obatnya terbukti efektif? Mohon jawabannya, Dok. Terima kasih.
Rievareza
Jawab:
Dear Rievareza,
Bintik merah pada penis menunjukkan adanya infeksi setempat yang masih harus dievaluasi lebih lanjut apa kemungkinan mikroorganisme penyebabnya. Untuk sementara, penggunaan cairan basuh antiseptik dapat Anda lakukan untuk mencegah timbulnya infeksi oleh kuman lainnya.
Meski demikian, jangan lupa untuk tetap memeriksakan keluhan kepada dokter kulit dan kelamin untuk dilakukan pemeriksaan fisik sehingga dapat ditentukan diagnosa pasti dan penanganan yang terbaik.
Sekian dan semoga membantu.
Dijawab oleh dr. Nina Amelia Gunawan
Sumber: www.meetdoctor.com
Bintik Merah di Mr. P, Apa Obatnya?
Ririn Indriani Suara.Com
Kamis, 30 Juli 2015 | 16:36 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Sadis! Pria Dibantai Tetangga, Alat Kelamin Dimutilasi di Dekat Stasiun Palam
11 Desember 2024 | 08:11 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 18:10 WIB
Health | 11:33 WIB
Health | 11:09 WIB
Health | 11:05 WIB
Health | 10:42 WIB
Health | 19:42 WIB