Hati-hati, Kepala Terbentur Bisa Memicu Epilepsi

Selasa, 30 Juni 2015 | 13:13 WIB
Hati-hati, Kepala Terbentur Bisa Memicu Epilepsi
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apakah Anda pernah mengalami benturan di kepala, baik karena kecelakaan atau usai bermain bola? Jika ya, sebaiknya Anda mulai waspada karena benturan tersebut bisa menjadi awal pemicu epilepsi.

"Kalau kecelakaan kemudian ada perdarahan akibat benturan. Ini bisa jadi sumber kejang, tahu-tahu beberapa bulan kemudian sering sakit kepala ini bisa jadi tanda epilepsi," kata dr Irawati Hawari, Sp.S, dari Rumah Sakit Bunda di Jakarta, baru-baru ini.

Lebih lanjut ia menuturkan bahwa epilepsi terjadi karena adanya lonjakan listrik yang tidak normal di otak. Pada penderitanya, gejala ditandai dengan kejang, perubahan tingkah laku, hingga kehilangan kesadaran.

Oleh karena itu, ia mengimbau pentingnya menggunakan helm saat berkendara motor untuk menghindari benturan jika terjadi kecelakaan.

"Pake helm itu jangan karena takut ditilang polisi saja. Tapi manfaatnya banyak untuk melindungi kepala kita dari benturan yang bisa mengakibatkan banyak masalah di kemudian hari," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI