Rutin Cek Kesehatan Gusi Bisa Cegah Kanker Prostat

Kamis, 07 Mei 2015 | 11:55 WIB
Rutin Cek Kesehatan Gusi Bisa Cegah Kanker Prostat
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah penelitian terkini menyebutkan bahwa menjaga kesehatan mulut tak hanya bermanfaat untuk mencegah bau napas, tapi juga dapat menghindari risiko terkena kanker prostat pada lelaki.

Kanker prostat merupakan tumor ganas yang tumbuh pada prostat, kelenjar seukuran kacang walnut dibawah kandung kemih lelaki yang berfungsi memproduksi sperma.

"Studi ini menunjukkan bahwa jika mengobati penyakit gusi maka dapat meningkatkan kualitas hidup bagi mereka yang memiliki penyakit prostat ini," kata penulis Nabil Bissada dari Case Western Reserve University School of Dental Medicine.

Ia menambahkan bahwa penyakit pada gusi tidak hanya mempengaruhi kondisi mulut, tapi juga mempengaruhi seluruh sistem yang dapat menyebabkan peradangan di berbagai bagian tubuh.

Untuk mendapatkan temuan ini para peneliti menganalisis 27 lelaki, berusia diatas 21 tahun. Masing-masing kelenjar prostat responden didiagnosis, dan hasil tes darah mereka menunjukkan peningkatan antigen spesifik prostat (PSA) yang bisa memicu timbulnya kanker.

Hasil menunjukkan 21 dari 27 responden tidak memiliki atau hanya mengalami peradangan ringan pada kelenjar prostat mereka, tetapi 15 dari mereka berpeluang tinggi mengidap kanker prostat jika tidak menjaga kesehatan gusinya.

Peneliti pun melakukan pemberian perawatan gusi pada responden. Hasilnya 21 dari 27 lelaki menunjukkan penurunan kadar PSA. Mereka yang didiagnosis awal mengidap peradangan prostat tingkat tinggi juga mengalami penurunan gejala setelah menjalani perawatan gusi.

Dengan temuan ini peneliti berharap perawatan periodontal bisa menjadi standar untuk mengobati penyakit prostat dan jantung. (Zeenews)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI