Minum Teh Hijau Berlebihan, Ini Risikonya

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 06 April 2015 | 13:50 WIB
Minum Teh Hijau Berlebihan, Ini Risikonya
Teh hijau. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Meski berbagai penyelitian telah membuktukan bahwa teh hijau memiliki begitu banyak manfaat bagi kesehatan dan kecantikan, tapi bila dikonsumsi berlebihan tentu saja akan memberi efek buruk.

Selain Anda akan kekurangan zat besi, berbagai gangguan kesehatan juga akan mengintai Anda. Apa saja? Berikut dampaknya yang bisa Anda alami bila minum teh hijau berlebihan.

1. Insomnia
Sama seperti kopi, teh hijau juga mengandung kafein yang dapat menyebabkan insomnia, buang air kecil yang berlebihan, denyut jantung tak teratur, sakit perut, mual, diare, dan dengung di telinga.

2. Gangguan hormon
Teh hijau memang kaya antioksidan, tapi dapat memicu gangguan sekresi hormon oleh kelenjar bila diminum dalam takaran yang cukup besar.

3. Gangguan pencernaan
Tannin yang terdapat dalam teh hijau bila dikonsumsi berlebihan bisa merangsang lambung untuk mengeluarkan lebih banyak asam. Akibatnya dapat ganggu masalah pencernaan.

4. Zat besi berkurang
Orang yang berlebihan minum teh hijau, menurut sebuah studi, dapat menyebabkan kurangnya zat besi yang diserap oleh tubuh.

5. Mengubah suasana hati
Konsumsi kafein secara berlebihan dapat membuat Anda mudah cemas dan mengalami perubahan suasa hati (Mood).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI