Ini Jadinya Jika Pori-pori Terlalu Kecil

Esti Utami Suara.Com
Jum'at, 20 Maret 2015 | 10:32 WIB
Ini Jadinya Jika Pori-pori Terlalu Kecil
Michael Berryman penderita ectodermal dysplasia yang berhasil menjadi aktor (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Melanie Gaydos, kini 26 tahun adalah salah satu penderita ectodermal dysplasia, sebuah kelainan genetik yang cukup langka. Diperkirakan saat ini hanya ada 7000 penderita kelainan ini di muka bumi.  Kelainan ini ditemukan secara acak di semua suku yang ada, tetapi kasus terbanyak ditemukan di ras kaukasian.

Secara fisik, penderita ectodermal dysplasia ditunjukkan dengan pori-pori yang sangat kecil karena kondisi abnormal pada struktur ectodermal akibat terjadinya mutasi gen. 

Beberapa bagian tubuh yang dipengaruhi kelainan ini adalah rambut yang tumbuh jarang dan sangat sedikit. Kelainan ini juga mempengaruhi tulang, kuku, serta kelenjar keringat.  Dalam hal gigi, gigi tumbuh jarang dan dalam beberapa kasus segera membusuk beberapa saat setelah tumbuh.

"Saya memiliki sedikit rambut di atas kepala, tapi saya juga memiliki alopecia, yang merupakan gejala dari kondisi tersebut," ujar Melanie Gaydos yang kini bisa berdamai dengan kondisi tubuhnya.

Melanie sendiri hanya memiliki tiga gigi. Selain melani, kasus ectodermal dysplasia yang cukup terkenal adalah Michael Berryman yang dikenal sebagai pemain film horor. (express.co.uk)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI