Suara.com - Teh hijau merupakan minuman wajib bagi masyarakat Jepang dan Cina. Ada banyak nutrisi sehat yang terkandung dalam secangkir teh hijau.
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh ilmuwan di Penn State University menemukan bahwa senyawa antioksidan dalam teh hijau yang bernama Epigallocatechin-3-gallate (EGCG) mampu membunuh sel kanker mulut melalui penghancuran sel mitokondria.
Berbeda dengan teknik kemoterapi dimana tidak hanya menargetkan untuk membunuh sel kanker, tapi juga sel-sel lainnya yang sehat. Dengan kandungan antioksidan dalam teh hijau ini membuat sel normal yang masih sehat tidak ikut dihancurkan.
"Anda tidak akan mendapatkan efek samping yang buruk dengan konsumsi teh hijau ini," kata Joshua Lambert, salah satu peneliti.
Lambert dan rekan-rekannya melakukan penelitian mereka dengan melihat pertumbuhan antara sel kanker dan sel normal yang telah diberikan EGC. Hasil penelitian menunjukkan bahwa EGCG yang terkena dampak langsung sirtuin 3, (SIRT3) merupakan protein penting yang memacu fungsi mitokondria dan merupakan respon antioksidan.
"Sepertinya EGCG berperan dalam merusak mitokondria, dan terus menghasilkan siklus yang menyebabkan kerusakan lebih banyak lagi sampai selnya mati," imbuhnya.
Seiring waktu, mitokondria kehilangan pertahanannya aibat gangguan dari antioksidan EGCC yang diberikan. Dalam keadaan lemah, sel-sel kanker akhirnya menyerah dan hancur.
Ini bukan pertama kalinya EGCG mengungkapkan kekuatannya untuk membunuh sel kanker. Pada Mei tahun lalu, para ilmuwan dari Los Angeles Biomedical Research Institute (LA BioMed) menemukan kemampuan senyawa ini untuk mencegah dan menghambat pertumbuhan kanker pankreas. (Medical Daily)
Teh hijau Ampuh Bunuh Sel Kanker Mulut
Jum'at, 06 Februari 2015 | 12:53 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Tak Perlu Takut Kanker! Pemerintah Sediakan Skrining Gratis Mulai 2025
24 November 2024 | 14:58 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 13:04 WIB
Health | 12:14 WIB
Health | 11:07 WIB
Health | 10:33 WIB
Health | 14:26 WIB
Health | 16:23 WIB