Suara.com - Buah alpukat ternyata bisa membuat jantung sehat. Sebuah studi yang dirilis di Journal of the American Heart Association menyebutkan, mereka yang mengonsumsi alpukat tiap hari bersama dengan diet yang moderat bisa mengurangi kolesterol jahat sebanyak 10 persen.
Selama ini, konsumen jarang mengonsumsi buah-buahan karena mempunyai kalori yang tinggi. Namun, memakan alpukat yang mengandung 200 kalori justru bisa mengurangi ancaman serangan jantung dan juga stroke. Karena, kandungan dari alpukat bisa menggantikan lemak jenuh dengan lemak tidak jenuh.
“Apabila anda ingin melakukan diet untuk mengurangi lemak maka konsumsi alpukat,” kata Kris Etherton, peneliti senior dalam studi tersebut.
Meski demikian, Kris masih belum bisa memastikan kenapa kolesterol konsumen yang mengonsumsi alpukat lebih rendah. Studi tersebut bertujuan untuk mengeksaminasi manfaat alpukat untuk kesehatan.
Para peneliti meneliti 45 orang dengan usia 21 tahun hingga 70 tahun yang kelebihan berat badan atau obesitas. Selama dua minggu, mereka melakukan diet di mana sepertiga kalori datang dari lemak. (Bloomberg)
Konsumsi Buah Ini Setiap Hari Membuat Jantung Sehat
Doddy Rosadi Suara.Com
Kamis, 08 Januari 2015 | 11:44 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
3 Rekomendasi Sheet Mask yang Mengandung Buah Alpukat, Ampuh Atasi Penuaan
13 November 2024 | 09:06 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Health | 06:35 WIB
Health | 20:15 WIB
Health | 10:19 WIB
Health | 08:05 WIB
Health | 15:20 WIB
Health | 11:37 WIB