Suara.com - Tanya:
Selamat pagi Dokter,
Dok, bayi saya kalau bernapas pasti berbunyi “ngik ngik”. Padahal anak saya tidak sedang batuk maupun flu. Kadang, bayi saya malah seperti sesak napas. Apakah kondisi ini berbahaya? Lalu, apakah hal ini berhubungan dengan susu formula yang saya berikan kepada bayi saya? Terima kasih sebelumnya, Dok.
Yoshi
Jawab:
Halo Yoshi,
Bunyi "ngik-ngik" atau mengi saat bernapas adalah pertanda saluran napas yang tersumbat. Penyebabnya adalah kondisi asma atau infeksi saluran napas pada anak. Akan tetapi, alergi susu formula tidak memberikan gejala berupa sesak napas. Jadi, hal ini bukanlah akibat alergi susu.
Bila ada bunyi mengi seperti "ngik-ngik" saat bernapas, tentu saja hal ini tidak bisa dikatakan normal dan anak Anda perlu mendapatkan pemeriksaan oleh dokter spesialis anak.
Terima kasih, semoga bermanfaat.
Dijawab oleh dr. Janfrional
Sumber: www.meetdoctor.com