Suara.com - Vagina atau miss V merupakan organ genital perempuan yang harus dijaga kebersihannya. Meski vagina memiliki kemampuan untuk menangkal infeksi ringan, kurangnya kebersihan bisa menimbulkan infeksi yang bisa menyebabkan penyakit kelamin serius.
Ini yang sebaiknya dilakukan agar Miss V sehat dan terjaga higienitasnya.
Tak hanya itu, kaum hawa sebaiknya menyadari kebiasaan-kebiasaan tertentu yang bisa berdampak buruk bagi kesehatan Miss V. Apa saja?
1. Membersihkan dengan sabun kewanitaann
Douching di sini berarti membasuh atau membilas vagina dengan semprotan air atau campuran cairan lainnya. Caranya adalah air atau cairan tersebut diletakkan dalam botol kemudian disemprotkan ke dalam vagina melalui suatu tabung dan ujung penyemprot. Saat ini banyak produk pembersih daerah intim perempuan yang ditawarkan sebagai cairan douching.
Douching menyebabkan gangguan keseimbangan bakteri baik yang ada di vagina. Seperti yang kita tahu, vagina memang memiliki bakteri baik yang tinggal dalam keseimbangan, bakteri ini penting untuk mencegah berkembangnya infeksi kuman jahat dari lingkungan luar. Saat melakukan douching, Anda membunuh bakteri baik ini sehingga kuman jahat leluasa berkembang biak di vagina Anda.
4. Mengonsumsi makanan beraroma tajam dan gula berlebihan
Makanan yang Anda konsumsi ternyata berpengaruh terhadap aroma yang ditimbulkan miss V. Misalnya saja bawang putih, asparagus, kari. Seperti kita ketahui bawang putih memiliki aroma yang tajam, hal ini pulalah yang menyebabkan bau tak sedap pada tubuh tak terkecuali bagi miss V seperti diutarakan Dr. Djinge Lindsay kepada BuzzFeed.
Tak hanya konsumsi makanan beraroma tajam yang mempengaruhi keadaan intim perempuan, Lindsay menambahkan bahwa ternyata kadar gula berlebih juga berisiko menyebabkan timbulnya infeksi jamur. (Medical Daily)