Sudahkah Anda Melakukan Rutinitas Ini Tiap Pagi?

Esti Utami Suara.Com
Senin, 29 September 2014 | 08:33 WIB
Sudahkah Anda Melakukan Rutinitas Ini Tiap Pagi?
Ilustrasi bangun tidur (visualphotos)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam kehidupan yang makin sibuk, menikmati pagi adalah sebuah kesempatan yang langka. Padahal sebenarnya meluangkan waktu sejenak untuk menikmati pagi dan sinar matahari sangat bermanfaat untuk kesehatan mental serta fisik. Rutinitas pagi yang sehat membantu untuk membuat hari Anda menjadi menakjubkan.

Apakah Anda terbiasa bangun dari tempat tidur, dan kalang-kabut oleh banyak hal yang harus Anda lakukan pada siang hari? Jelas, itu bukan cara untuk mengawali hari dengan baik bukan.

Jadi, cobalah untuk mulai melakukan rutinitas pagi berikut ini. Pikirkan tentang satu hal paling penting yang sudah Anda tangani sebelum Anda bertemu dengan siang hari.  Dan hari-hari Anda pun akan terasa lebih sehat dan menyenangkan.

Pilihan sarapan yang sehat
Pastikan bahwa Anda makan sesuatu sebelum berangkat ke tempat kerja. Sarapan sehat adalah salah satu rutinitas pagi yang penting untuk meningkatkan metabolisme tubuh. Pilihan makanan sehat, berarti memenangkan setengah dari pertempuran sepanjang hari itu. Mulai hari ini pastikan sarapan anda mengandung buah-buahan serta makanan yang kaya protein .

Meditasi
Ada alasan mengapa banyak orang merekomendasikan meditasi untuk memulai hari. Meditasi membantu Anda untuk menghitung berkat-berkat Anda, dan jika Anda memiliki sumber daya untuk membaca ini sekarang, Anda cukup diberkati. Meditasi membawa Anda untuk menempatkan perhatian pada hal-hal baik dalam hidup, bukan hal-hal buruk yang mungkin menyuntikkan energi negatif ke pikiran Anda.

Bergerak atau olahraga
Olahraga ringan adalah hal terbaik berikutnya untuk mendapatkan ketenangan pikiran. Olahraga bisa melancarkan peredaran darah, dan untuk itu Anda tak perlu repot mungkin hanya meregangkan badan di atas tempat tidur atau lari-lari kecil di halaman belakang. Tapi jika ingin yang lebih intens cobalah yoga atau push-up.

Sebarkan cinta
Biarkan orang-orang dekat Anda bahwa Anda mencintai mereka. Jangan ragu-ragu untuk mengungkapkan perasaan Anda, baik itu pasangan Anda, saudara atau orang tua. Sesuatu yang terasa sederhana ini ternyata memiliki kekuatan luar biasa untuk membuat orang bahagia.

Ingat, jika Anda sudah merasakan manfaat rutinitas ini jangan mencoba untuk menghentikannya. Karena jika rutinitas ini tidak teratur dilakukan, tidak akan membantu. Bahkan, mungkin tidak akan membuat perubahan, sama seperti yang lalu. Jadi, memulai hari ini dan rasakan hari-hari yang lebih lebih sehat dan lebih bahagia. (boldsky.com)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI