Suara.com - Sebuah studi terkini menunjukkan bahwa obesitas terkait dengan peningkatan hormon leptin pada orang lanjut usia (lansia) yang sering terpapar polusi udara yang berasal dari kendaraan bermotor di jalan raya (lalu lintas).
Kesimpulan ini didapat setelah Gregory A. Wellenius, ScD, dari Brown University dan rekan menganalisis hubungan yang signifikan antara paparan karbon hitam (black carbon), ukuran partikel dari polusi udara yang berasal dari lalu lintas, dan tingkat leptin.
Para peneliti menemukan bahwa orang dengan paparan yang lebih tinggi untuk karbon hitam memiliki tekanan darah tinggi dan diabetes.
Tingginya tingkat leptin, sebuah "sitokin inflamasi," telah dikaitkan dengan peningkatan tingkat penyakit jantung, obesitas, dan diabetes.
Tingkat leptin rata-rata 27 persen lebih tinggi pada lansia dalam kategori tertinggi paparan karbon hitam.
Sebuah langkah alternatif paparan polusi terkait lalu lintas, jarak perumahan dengan jalan utama terdekat, tidak terkait dengan tingkat leptin.
Studi dari bukti yang muncul menunjukkan bahwa sumber-sumber tertentu polusi lalu lintas mungkin berhubungan dengan efek merugikan kardiometabolik.
Studi ini diterbitkan dalam Journal of Occupational and Environmental Medicine. (Zeenews)