Cara Mudah Usir Bau Mulut

Ririn Indriani Suara.Com
Kamis, 24 Juli 2014 | 15:01 WIB
Cara Mudah Usir Bau Mulut
Ilustrasi. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mengalami bau mulut tentu saja amat tak menyenangkan, karena membuat Anda jadi tak percaya diri.

Keluhan yang rentan dialami selama puasa ini biasanya diatasi dengan obat kumur atau menyikat gigi. Namun tahukah Anda bahwa keluhan tersebut tak cukup hanya diatasi dengan cara tersebut.

Anda juga harus mengetahui akar penyebabnya agar bau mulut bisa hilang secara tuntas.

Pakar kesehatan gizi mengatakan bahwa menambahkan yogurt atau makanan yang mengandung probiotik dalam diet harian dapat menjaga kesehatan pencernaan.

Ini dikarenakan makanan probiotik mengandung acidophilus yang membantu pencernaan tubuh dan melawan bakteri jahat. Sebab bila bakteri jahat mendominasi dalam pencernaan, maka Anda tak hanya rentan terkena gangguan kesehatan, tetapi juga dapat menyebabkan bau napas yang tak sedap.

Masalah pencernaan lain yang menyebabkan bau mulut adalah sembelit. Diet tinggi protein hewani menyebabkan seseorang menyerap bakteri. Bakteri ini masuk ke aliran darah dan kemudian paru-paru dan keluar dalam bentuk bau mulut. Berbeda dengan diet tinggi serat seperti sayuran, buah-buahan, beras merah dan kacang-kacangan, yang mempromosikan gerakan usus yang teratur dan mempengaruhi aroma mulut Anda sehingga tak mengeluarkan bau tak sedap.

Hal lain yang juga penting diperhatikan adalah meningkatkan asupan vitamin C dalam diet. Vitamin C meningkatkan penyembuhan dan melindungi gusi dari kerusakan sel. Kesehatan gusi yang buruk juga merupakan penyebab bau mulut. Vitamin C bisa didapat dari jeruk, paprika merah, kubis dan masih banyak lagi.

Tip lain yang juga baik untuk mencegah bau mulut adalah memperbanyak minum air. Minum delapan gelas sehari akan menjaga kelembaban mulut dan mencegah kuman, serta bakteri yang berasal dari partikel makanan. Minum banyak cairan, juga membantu dalam mempromosikan fungsi usus yang tepat.

Ada lagi yang dapat Anda lakukan untuk menjaga kesegaran mulut yaitu, mengonsumsi makanan yang mengandung klorofil. Ini merupakan penyegar mulut alami, dan peterseli merupakan salah satu sumber yang baik dari klorofil.

Terakhir, jangan lupa mengunjungi dokter gigi secara berkala untuk memantau kondisi kesehatan mulut Anda. Dengan mengikuti beberapa tips tersebut dijamin, Anda akan terbebas dari bau mulut. (Medic Magic)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI