Suara.com - TakĀ lama lagi kaum perempuan rasanya tak perlu takut untuk bercinta dengan resiko ketularan virus menakutkan yang bisa merontokkan imunitas tubuh alias HIV.
Sebuah temuan yang baru-baru ini yang dipublikasikan dalam jurnal Science Translational Medicine cukup mengejutkan, menuliskan soal kemajuan uji coba gel yang bisa dioleskan ke vagina setelah bercinta dan dapat melindungi dari serangan HIV.
Penelitian dilakukan oleh para peneliti dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit di Atlanta, Georgia, Amerika, yang melakukan uji coba pada hewan, atau tepatnya pada monyet.
Lima dari enam monyet yang dioleskan gel pada vaginanya sesaat sebelum atau tiga jam setelah infeksi virus memastikan itu ternyata bisa melawan HIV. Para ahli mengatakan masih terdapat sejumlah kendala sebelum pengobatan pada manusia dilakukan.
Dr Andrew Freedman, konsultan dalam penyakit menular dari Cardiff University School of Medicine, mengatakan gel itu berisi kelas berbeda dari obat anti - HIV yang menyerang virus pada tahap infeksi , tapi juga berpotensi untuk digunakan setelah terpapar infeksi.
Namun masih ada satu hal yang diingatkan oleh para peneliti. Mereka menyatakan kalau kondom masih menjadi primadona untuk mencegah virus HIV.