Suara.com - Petugas Kepolisian berjaga di depan Gedung KPU, Jakarta, Rabu (20/3/2024). Pengamanan di sekitar gedung KPU mulai diperketat jelang pengumuman suara Pemilu 2024.
Sekitar 3.900 personel gabungan TNI - Polri dikerahkan untuk menjaga tiga titik pengamanan yaitu di Gedung DPR, Bawaslu RI dan KPU RI. Selain itu, sebanyak 4.992 personel Polri juga akan berjaga di titik lainnya seperti DKPP dan Mahkamah Konstitusi (MK).
Selain aparat, sejumlah mobil barakuda hingga beton pematas hingga kawat berduri juga disiagakan untuk mengamankan gedung KPU RI. Tujuannya untuk membatasi pegunjuk rasa untuk masuk ke sekitar gedung. [Suara.com/Alfian Winanto]
Baca Juga: PDIP Terima Hasil Pileg, Tapi Tegas Tolak Hasil Pilpres 2024