Suara.com - (dari kiri ke kanan) Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra memberi pernyataan pers usai menggelar pertemuan di Kertanegara, Jakarta, Jumat (13/10/2023).
Pertemuan Koalisi Indonesia Maju (KIM) tersebut menghasilkan 4 nama Calon Wakil Presiden untuk mendampingi Prabowo Subianto, yakni dari daerah Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur dan luar Jawa.
Prabowo mengatakan dalam pertemuan hari ini masing-masing ketum parpol koalisi menyampaikan pandangan.
Elite KIM akan berkumpul lagi dalam waktu dekat untuk merampungkan penentuan nama cawapres. [Suara.com/Alfian Winanto]
Baca Juga: Gelar Pertemuan Lagi dalam Waktu Dekat, KIM Pilih Satu Dari Empat Nama Jadi Cawapres Prabowo