Suara.com - Ribuan pelajar menarikan tarian montro saat pemecahan rekor Musium Rekor Indonesia (MURI) tari montro dengan jumlah penari terbanyak di Pantai Parangkusumo, Bantul, D.I Yogyakarta, Sabtu (26/8/2023).
Tari montro atau tarian selawat yang melibatkan 10 ribu peserta itu meraih rekor MURI dengan jumlah penari terbanyak.
Kepala Dinas Pariwisata Bantul Kwintarto Heru Prabowo mengatakan, dipilihnya tari montro sebagai pemecahan rekor Muri, karena tari montro merupakan tari khas yang masuk di warisan budaya tak benda dari Bantul dan tidak ada di tempat yang lain.
Tari montro adalah kesenian sholawat montro pertama kali ditemukan di wilayah Kauman, Kecamatan Pleret, Bantul yang diciptakan oleh Kanjeng Pangeran Yudhonegoro atau mantu dari Sri Sultan Hamengku Buwono VIII, dan saat ini sudah masuk daftar warisan budaya tak benda dari Yogyakarta. [ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/tom]
Baca Juga: Mengenal Ragam Kegiatan Mahasiswa Unggulan di UAJY: Menjadi Bagian dari Komunitas Berkualitas