Suara.com - Penampakan kebakaran hutan di sebuah perbukitan di lembah Guimar, Tenerife, Kepulauan Canary, Spanyol, Sabtu (19/8/2023). Kebakaran hutan hebat melanda Tanarife, Spanyol selama beberapa hari terakhir dan kian parah.
Layanan darurat Kepulauan Canary mengungkapkan, hingga saat ini lebih dari 26 ribu orang sudah mengungsi dan sekitar 4.500 orang dievakuasi buntut dari kebakaran hutan ini.
Selain itu, sekitar 450 petugas pemadam kebakaran dan tentara yang didukung oleh 16 pesawat hingga saat ini masih berusaha memdamkan kobaran api yang sejauh ini telah membakar 11.600 hektar (28.700 hektar), dengan perimeter 84 kilometer atau lebih dari 6% Tenerife kata pemerintah daerah kepulauan itu. [DESIREE MARTIN / AFP] [Teks : Suara.com/Alfian Winanto]
Baca Juga: Real Madrid Resmi Umumkan Transfer Kepa Arrizabalaga dari Chelsea