Suara.com - Petugas melakukan pengecekan paspor jamaah calon haji lansia embarkasi Jakarta di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta, Selasa (23/5/2023).
Para calon jamaah haji tahun 2023 sudah berdatangan ke Asrama Haji Pondok Gede mulai hari ini.
Sebanyak 393 jamaah calon haji yang terdiri atas 165 jamaah laki-laki, 220 jamaah perempuan dan 8 petugas ibadah haji tiba di embarkasi Jakarta yang berlokasi di Asrama Haji Pondok Gede untuk transit beristirahat sebelum diberangkatkan menuju tanah suci melalui Bandara Udara Internasional Soekarno-Hatta.
Sebelumnya, Kementerian Agama menetapkan bahwa jumlah kuota Haji Indonesia 1444 H/2023 sebanyak 221.000 jamaah. Hal ini tertuang dalam Keputusan Menteri Agama KMA Nomor 189 Tahun 2023.
Jumlah itu terdiri atas 203.320 kuota haji reguler dan 17.680 kuota haji khusus. Dari 203.320 kuota haji reguler, 190.897 di antaranya adalah jemaah haji reguler tahun berjalan, 10.166 prioritas lanjut usia, 685 pembimbing dari unsur Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah, dan 1.572 petugas haji daerah. [Suara.com/Alfian Winanto]