Suara.com - Wakil Presiden Indonesia ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (kiri) bersalaman dengan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (kanan) saat menggelar pertemuan di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan, Sabtu (6/5/2023). Kedatangan Muhaimin Iskandar untuk safari politik sekaligus meminta masukan dari Jusuf Kalla jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Pria yang akrab disapa Cak imin ini tiba pukul 20.08 WIB dan ditemani oleh Sekretaris Jenderal PKB Hasanudin Wahid dan Wakil Ketua Umum PKB Hanif Dhakiri.
Kehadiran Cak Imin langsung disambut oleh Jusuf Kalla yang mengenakan baju koko berwarna biru muda. Setelah bersalaman dan berbincang ringan keduanya langsung memasuki rumah untuk memulai perbincangan.
Seperti diketahui, Muhaimin menjadi salah satu figur yang ingin diusung PKB dalam kontestasi elektoral ke depan. Baik sebagai calon presiden (capres) atau calon wakil presiden (cawapres). [Suara.com/Alfian Winanto]
Baca Juga: Dapat Restu Jokowi, PPP Pertimbangkan Usung Erick Thohir Sebagai Cawapres