Suara.com - Sejumlah anggota Kelompok Tani atau Poktan Taruna Jaya melakukan budi daya pepaya california di lahan tidur RT 08 RW 06, Kelurahan Karet Tengsin, Jakarta Pusat, Selasa (21/2/2023). Lahan tidur seluas 600 meter persegi tersebut dimanfaatkan sebagai sarana pertanian perkotaan (urban farming).
Kebun pepaya ini mampu menghasilkan 60-70 kilogram buah setiap pekan dengan omzet hingga mencapai Rp. 600 ribu dan memberikan manfaat tambahan penghasilan bagi warga penggiat kelompok tani setempat.
Selain pepaya, kelompol tani disini juga menanam sayur sawi, terong, nangka, dan daun bawang, serta membudidayakan ikan lele. [Suara.com/Alfian Winanto]
Baca Juga: Tingkatkan Pelayanan Air Bersih, 350 Ribu Sambungan Baru Siap Terpasang di Jakarta