Suara.com - Pemain depan Argentina Lionel Messi mengangkat trofi Piala Dunia pada upacara trofi Piala Dunia 2022 Qatar setelah pertandingan final antara Argentina dan Prancis di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha, Qatar, Minggu (18/12/2022). Timnas Argentina keluar sebagai juara Piala Dunia 2022 setelah berhasil menghentikan perlawanan sengit Timnas Prancis pada laga final.
Argentina menang adu penalti 4-2 atas Prancis setelah laga sengit penuh drama ini rampung dengan skor 3-3 di 120 menit pertandingan, termasuk babak extra time.
Gol-gol Argentina di babak pertama masing-masing dicetak Lionel Messi dari titik putih pada menit ke-23 serta Angel Di Maria pada menit ke-36. Akan tetapi, Prancis secara luar biasa mampu bangkit di akhir babak kedua. Sepasang gol Kylian Mbappe dalam waktu singkat di menit ke-80 dan 81' membuat Prancis menyamakan skor jadi 2-2.
Pertandingan Argentina vs Prancis ini pun harus dilanjut ke babak extra time alias perpanjangan waktu 2 x 15 menit. Di extra time, Messi mencetak gol di paruh kedua yang berhasil dibalas Mbappe secara fenomenal tak lama berselang. Di babak tos-tosan, Argentina akhirnya menang dengan skor 4-2 dan memastikan diri sebagai kampiun Piala Dunia 2022 setelah puasa gelar 36 tahun.
Timnas Argentina meraih gelar juara dunia ketiga mereka setelah sebelumnya jadi kampiun di edisi 1978 dan 1986 silam. Gelar ini juga menjadi sangat spesial bagi megabintang dan kapten Timnas Argentina, Lionel Messi, yang telah mengonfirmasi jika gelaran Qatar 2022 ini merupakan Piala Dunia pamungkasnya. [AFP] [Suara.com/Alfian Winanto]