Suara.com - Sebanyak 12 pesawat kenegaraan delegasi KTT G20 diparkir di Bandara Internasional Juanda, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur. Pesawat tersebut diparkir di sana selama pelaksanaan KTT G20 di Bali berlangsung.
Stakeholder Relation Manager Angkasa Pura I Juanda Yuristo mengatakan belasan pesawat yang terparkir tersebut di empat lokasi berbeda.
"Untuk lokasi pertama, di Apron Terminal I Juanda ada pesawat dari Rusia, Spanyol, Belanda, Senegal, dan Inggris," ujar Yuristo saat dikonfirmasi di Sidoarjo, Selasa (15/11/2022).
Di Apron Lanudal, kata dia, terdapat tiga pesawat milik Amerika Serikat serta di Apron Terminal 2 Juanda terdapat dua pesawat dari Rwanda dan Kanada.
Baca Juga: Rugikan Negara Rp56,7 Miliar, Kejati Bali Tahan Tersangka Korupsi Dana Lembaga Perkreditan Desa
"Di Apron Kargo ditempati parkir pesawat dari Afrika Selatan dan Rwanda," katanya. [ANTARA]