Suara.com - Pemprov DKI Jakarta melalui PT Transjakarta akan menambah lebih dari 100 bus listrik Transjakarta pada 2023. Penambahan ini untuk mendukung pelaksaan Program Langit Biru dan sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan udara bersih.
"Tahun depan (2023) juga demikian, Transjakarta akan terus ditambah bus listriknya. Diupayakan juga kalau bisa lebih dari 100 di tahun depan. Setidaknya 100 bus listrik Transjakarta," kata Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria Selasa (20/9/2022).
Riza mengatakan saat ini Transjakarta sudah memiliki bus listrik sebanyak 30 unit. Pemprov DKI bakal menambah 70 unit sehingga terealisasi 100 unit bus listrik pada tahun depan.
Baca Juga: Ditengah Kenaikan Harga BBM, Anies Baswedan Tidak Menaikkan Harga Angkutan Umum