Suara.com - Raja Inggris Charles III dan Permaisuri Camilla menyapa masyarakat saat tiba di Kastil Hillsborough, Belfast, Irlandia Utara, Selasa (13/9/2022). Raja Charles III menyambangi Irlandia Utara untuk memimpin masa berkabung kematian Ratu Inggris Elizabeth II.
Didampingi permaisuri Camilla Parker Bowles, Raja Charles tak lupa untuk menyapa dan sesekali bersalaman dengan masyarakat yang berkerumun di luar Istana Hillsborough untuk menyambutnya. Mereka juga melihat sejumlah karangan bunga yang diberikan untuk mendiang Ratu Elizabeth II.
Selain untuk memimpin masa berkabung, kedatangannya juga untuk menerima upeti dari partai-partai pro-Inggris dan juga simpati dari para nasionalis agar reunifikasi dengan Irlandia semakin dekat.
Raja Charles III akan memimpin masa berkabung dengan mengunjungi Tiga negara bagian Inggris yaitu Skotlandia, Irlandia Utara dan Wales sebelum pemakaman Ratu Elizabeth II pada 19 September mendatang. [Niall Carson / Paul Faith / AFP] [Suara.com/Alfian Winanto]