Suara.com - Seorang perempuan memegang potongan setengah patty nabati dengan rasa daging yang dibuat dan dimasak oleh robot dan ditawarkan oleh merek makanan cepat saji Israel BBB di kota pesisir Israel, Herzliya, pada (28/12/2021). Perusahaan teknologi makanan asal Israel, SavorEat meluncurkan sistem burger nabati atau vegetarian yang dipersonalisasi untuk setiap pelanggan. Ini merupakan salah satu perusahaan pertama yang menggunakan teknologi pencetakan 3D untuk memasak makanan.
Teknologi SavorEat dikembangkan menggunakan printer 3D mandiri dengan tiga kartrid berisi minyak dan bahan lainnya. Pelanggan dapat memilih berapa banyak lemak dan protein yang mereka inginkan di setiap burger. [JACK GUEZ / AFP]