Suara.com - Billy Syahputra terlihat hadir di prosesi pemakaman jenazah Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Ia datang ke Taman Makam Islam Malaka, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Jumat (5/11/2021).
Tidak hanya itu, Billy nampak mengangkat peti mati kepunyaan Vanessa Angel. Mantan pacar Amanda Manopo iniberada di belakang mengenakan kaos hitam, topi hitam, dan masker hitam.
Usai membawa peti almarhumah Vanessa Angel, Billy Syahputra langsung meninggalkan lokasi pemakaman. Tidak ada komentar yang keluar dari mulut adik kandung, almarhum Olga Syahputra itu.
Dalam prosesi pemakaman tersebut, beberapa rekan artis tampak terlihat. Mereka diantaranya Celine Evangelista, Andhika Pratama dan istrinya Ussy Sulistiawaty hingga Tya Ariestya.
Seperti diketahui, Vanessa dan suaminya meninggal dunia usai mengalami kecelakaan di tol Jomo KM 673 pada Kamis (4/11/2021). Mobil yang dikendarai Tubagus Joddy ini menabrak beton pembatas kiri jalan tol. [Suara.com/Ismail]