Suara.com - Founder PT Mobil Anak Bangsa (MAB) Jenderal TNI (Purn) Dr. Moeldoko (kanan) menyerahkan bus listrik MAB tipe MD 12E NF secara langsung kepada Presiden Direktur PT Riau Andalan Pulp and Paper Sihol Parulian Aritonang di samping bus listrik MAB tipe MD 12E NF yang terparkir di Gedung Sahid Sudirman Center, Jakarta, Selasa (31/8/2021). Penyerahan bus listrik MD 12E NF kepada PT RAPP adalah bagian dari dua unit penjualan komersial yang dilakukan PT MAB berdasarkan Perjanjian Jual Beli Bus Listrik Nomor: 189/RAPP/TRANSPORT/CPU/IV/2021, ditandatangani 1 Mei 2021.
Sebelum diserahkan secara resmi hari ini, PT RAPP telah melakukan Factory Acceptance Test, untuk memastikan produksi bus listrik MAB tipe MD 12E NF sesuai secara kualitas. Untuk produksinya, MAB tipe MD 12E NF dikerjakan di PT Karoseri Anak Bangsa di Demak, Jawa Tengah.
Presiden Direktur PT MAB Kelik Irwantono memaparkan bahwa Bus Listrik MAB tipe MD 12E NF ini adalah hasil kerja keras MAB dalam riset dan pengembangan selama bertahun-tahun untuk menyempurnakan fisik maupun performa sehingga mampu menghasilkan produksi bus listrik karya anak bangsa yang berkualitas tinggi.
Di masa mendatang, PT MAB akan terus mengembangkan portofolio produknya dengan mengembangkan varian-varian seperti low entry, normal floor, intercity bus dan city bus, dengan harapan dapat berkontribusi serta mendukung upaya pemerintah untuk mengurangi polusi udara. [Suara.com/Angga Budhiyanto]