Suara.com - Aktris Gita Virga berpose didepan kamera saat ditemui di Kawasan Tandean, Jakarta Selatan, Senin (20/7). Karena perannya yang selalu tertindas di sebuah sinetron, Aktris Gita Virga selalu mendapatkan empati atau rasa iba dari orang - orang.
Hal ini diungkapnya ketika ditemui di Kawasan Tandean, dirinya bercerita bahwa orang-orang selalu merasa iba atau kasihan padanya baik di media sosial maupun ketika bertemu dijalan.
"Iya kalau jalan ketemu orang sering kayak 'ini kakak yang suka nangis-nangis gitu ya di tv?' atau DM 'Kak, kasihan banget sih perannya dinangisin mulu.' kayak gitu." Ungkapnya.
Aktris berusia 25 tahun ini berujar bahwa karena wajahnya, dirinya selalu mendapatkan peran protagonis yang selalu teraniaya dan tersakiti.
"Aku juga gatau, kalau orang bilang muka ku kayak muka orang tertindas, mungkin karena itu kali." Ujarnya.
Meski dirinya tidak masalah selalu mendapatkan peran protagonis yang teraniaya, Aktris terbitan Gadis Sampul tahun 2007 sebenarnya sangat menginginkan untuk mendapat peran - peran antagonis.
"Jadi kadang belakangan dapetnya peran protagonis, teraniaya, tapi sebenernya pengennya dapet yang antagonis gitu. Ya tapi gapapa, prota dan anta itu, sama - sama aku suka." Pungkasnya. [Suara.com/Alfian Winanto]