Suara.com - Sejumlah pemain Timnas Garuda INAF (Indonesia Amputee Football) menjalani sesi latihan di lapangan Rumah Sakit Suyoto, Bintaro, Jakarta, Sabtu (18/7/2020). Timnas Garuda INAF kembali berlatih setelah hampir tiga bulan terhenti akibat pandemi COVID-19. Selain itu, latihan tersebut dalam rangka persiapan Pra Piala Asia Amputee Football 2020 Malaysia dan Piala Dunia Sepak Bola Amputasi 2022 di Polandia.
Latihan yang digelar setiap hari Sabtu pukul 08.00 sampai dengan 12.00 tersebut diikuti oleh 15 pemain, satu pelatih dan dua official yang dimiliki oleh Timnas Garuda INAF.
Kedepannya, Timnas Garuda INAF memiliki target untuk dapat masuk dalam keanggotaan WAFF (World Amputee Football Federation) yang menjadi induk sepakbola amputasi di dunia, jika target ini terealisasi maka sudah dapat dipastikan Indonesia akan mendapatkan tempat untuk berkontestasi di ajang piala dunia sepakbola amputasi. [Suara.com/Angga Budhiyanto]