Suara.com - Timnas Islandia harus mengubur mimpi mereka untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2018. Menghadapi Timnas Kroasia pada matchday pamungkas Grup D di Rostov Arena, Rabu (27/6/2018) dini hari WIB, Gylfi Sigurdsson dan kawan-kawan tumbang dengan skor 1-2.
Meski tampil full team, sementara Kroasia melakukan rotasi pemain besar-besaran lantaran sudah mengamankan tiket ke fase gugur, Islandia praktis tak bisa berbuat banyak.
Kroasia unggul lebih dulu lewat gol gelandang Milan Badelj di menit 53. Sigurdsson sempat menghidupkan asa Islandia usai mencetak gol via titik putih di menit 76.
Namun, gol Ivan Perisic di menit 90 mengubur asa Strákarnir okkar -julukan Timnas Islandia- untuk mengukir sejarah dengan lolos ke fase 16 besar pada debut mereka di pentas Piala Dunia. [Foto-foto: Anadolu Agency]