Suara.com - Gagal memetik kemenangan di laga perdana, Brasil akhirnya meraih kemenangan pertamanya di Grup E Piala Dunia 2018. Menghadapi Kosta Rika, Selecao menang 2-0 lewat gol telat Philippe Coutinho dan Neymar jelang akhir pertandingan.
Dengan kemenangan ini Brasil beranjak ke puncak klasemen sementara Grup E dengan empat poin, sekaligus memperbesar peluang melaju ke babak 16 besar. Sementara Kosta Rika yang juga mengalami kekalahan di pertandingan pertama, menjadi juru kunci Grup E.