5 Fakta Film Gundik, Diperankan Luna Maya dan Maxime Bouttier

Ferry Noviandi Suara.Com
Kamis, 24 April 2025 | 20:06 WIB
5 Fakta Film Gundik, Diperankan Luna Maya dan Maxime Bouttier
Fakta Film Gundik (Instagram/@umbarabrothers)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

5. Film Gundik Diangkat dari Urban Legend

Sebelum memulai proses syuting pada Juli 2024, Anggy Umbara sebagai sutradara mengungkap cerita film Gundik diangkat dari sebuah urband legend.

Film Gundik akan menggambarkan manusia yang bersedia melakukan apa saja meski harus menghilangkan sisi kemanusiaannya demi jabatan, kekuasaan, dan kekayaan.

Gundik sendiri merupakan simbol kesuksesan di masa lampau karena hanya yang punya harta dan kuasa yang bisa memilikinya.

Film Gundik Diangkat dari Urban Legend
Film Gundik Diangkat dari Urban Legend

Film Gundik rupanya bergenre horor heist, yaitu perpaduan horor, aksi, dan intrik.

Selain Luna Maya dan Maxime Bouttier, film Gundik juga dibintangi Rukman Rosadi, Safira Ratu Sofya, Arief Didu, Dian Sidik, Yatti Surachman, Tio Pakusadewo, Ence Bagus, Vonny Anggraini hingga Cornelio Sunny.

Digarap Umbara Brothers Film, film Gundik akan tayang di bioskop pada 22 Mei 2025. Jangan sampai kelewatan ya!

Kontributor : Neressa Prahastiwi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI