Sering Dianggap Jadi Artis Jalur Popularitas Ayah, Kaneishia Yusuf Akui Sempat Kena Mental

Rabu, 23 April 2025 | 21:20 WIB
Sering Dianggap Jadi Artis Jalur Popularitas Ayah, Kaneishia Yusuf Akui Sempat Kena Mental
Profil Kaneishia Yusuf (Instagram/@kaneishiayusuf05)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Aku masuk ke entertainment bener-bener sendiri, nyoba daftar audisi sendiri. Papaku enggak tahu, tiba-tiba 'lho kok ada di TV?'" ujarnya.

Kekasih Kevin Ardilova tersebut juga mengatakan bahwa cukup tak masuk akal bila kariernya bertumbuh hanya karena nama Dede Yusuf, sementara sang aktor sekarang sekarang sudah tak terlalu aktif di industri hiburan. 

"Orang-orang suka bilang kayak 'ah ini paling mendomplaing nama'. Sebenernya enggak, karena asli, beda karakter, apalagi cewek sama cowok," tutur Kaneishia.

"Terus jarak berkariernya juga jauh. Dia tahun berapa, aku tahun berapa dan dia sekarang sudah enggak fokus ke dunia entertainment. Jadi aku ingin prove to myself (membuktikan kepada diriku) aja," lanjutnya. 

Kendati begitu, pengalaman tersebut tak menjatuhkan semangat Kaneishia Yusuf untuk sukses di bidang ini. Dia malah merasa tudingan tersebut membuatnya lebih dewasa dan lebih tangguh menjalani pekerjaannya. 

Potret Kaneishia Yusuf (Instagram/kaneishiayusuf05)
Potret Kaneishia Yusuf (Instagram/kaneishiayusuf05)

"Tapi itu yang membentuk aku jadi lebih dewasa daripada teman-temanku saat itu, karena pengalaman-pengalaman yang akhirnya aku juga jalanin sendiri. Ke sini-sini kan papa juga enggak pernah nemanin, enggak pernah tahu, nanti dia liat hasil akhirnya aja. Sekarang juga aku enggak terlalu banyak cerita karena pengin coba sendiri, ngalamin sendiri," imbuh Kaneishia Yusuf. 

Sebagaimana diketahui, Kaneishia Yusuf telah membintangi beberapa proyek film dan serial web. Kaneishia debut di film DoReMi & You pada 2019 sebagai Tania.

Lalu dia bermain di film Munkar sebagai Siti di tahun 2024. Aktingnya berlanjut di film Laura sebagai Shasa. Dan yang terbaru, Kaneishia bermain sebagai Nurul dalam film Pembantaian Dukun Santet yang akan tayang pada 8 Mei 2025.

Selain film, wajah Kaneishia Yusuf juga sudah familiar di televisi lewat beberapa serial dan sinetron. 

Baca Juga: Bagaimana Prosesi Pemilihan Paus dalam Film Conclave?

Selain berakting, Kaneishia Yusuf kini juga tengah disibukkan dengan kegiatan kuliahnya. Dia tengah berupaya menyelesaikan skripsinya. Namun begitu, Kaneishia memastikan akan terus fokus berkarier di industri perfilman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI