Vista Putri mengatakan ayah 2 anak tersebut sempat merasa kasihan pada mantan istrinya, sehingga dulu bersedia menikah.
"Ya jawaban Baim, dia ngomong apa sih. Ngomong kasihan apa ya, lupa aku," tutur Vista Putri.
![Vista Putri ditemui di Tebet, Jakarta Selatan pada Rabu (16/10/2024). [Suara.com/Rena Pangesti]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/10/17/89816-vista-putri.jpg)
Padahal, Vista Putri mengatakan Baim Wong sudah dilarang oleh keluarganya untuk menikah dengan Paula Verhoeven.
"Padahal keluarganya udah nggak bolehin atau apa gitu lupa aku," ujarnya.
Bukan tanpa alasan, Vista Putri mengatakan keluarga Baim Wong ini tahu mantan istrinya memiliki penyakit yang sukar disembuhkan tersebut.
Namun, aktor 43 tahun itu dengan rasa kasihannya tetap terus menikahi Paula Verhoeven.
Sayangnya, Vista Putri enggan membahasnya lebih lanjut dan berharap sekarang Paula Verhoeven sudah sembuh dari penyakitnya tersebut, meskipun informasi yang beredar sulit disembuhkan.
"Iya (keluarga Baim tahu Paula punya penyakit). Tapi, ya itu tadi. Udah ganti topik aja mas, Insya Allah sudah sembuh," katanya.
Baca Juga: Ayu Aulia Bongkar Chat Revelino Tuwasey ke Lisa Mariana Soal Anak, Ridwan Kamil Diuntungkan