"Beliau orang baik. Kami pernah bertemu di backstage. Dan saat beliau masih menjadi jurnalis di Rolling Stone, beberapa kali juga mewawancarai D'Masiv waktu kita baru masuk industri," kenang Rian.
"Jadi cukup banyak memori," sambungnya.
Usai menyampaikan belasungkawa, Rian dan band-nya membawakan lagu Merindukanmu sebagai persembahan khusus kepada Ricky Siahaan.
Sebelumnya, kabar meninggalnya Ricky pertama kali dibagikan oleh komedian dan presenter Soleh Solihun melalui akun X atau Twitter miliknya.
"Selamat jalan @RickySiahaan, semoga kamu diterima di sisi Tuhan," tulis Soleh Solihun.
Kabar tersebut kemudian ramai dan telah dikonfirmasi oleh Seringai.
"Ricky Siahaan has left the stage (telah meninggalkan panggung). Gitaris kami, sahabat kami, saudara kami, Ricky, telah berpulang secara mendadak setelah menyelesaikan set di penutupan tur kami di Tokyo, Jepang," tulis Seringai.
"Ricky meninggalkan dunia ini dengan sesuatu yang dia cintai: bermain musik keras dengan maksimal. Ricky adalah energi, tawa, dan kekuatan di atas dan di luar panggung. Kami kehilangan salah satu bagian terpenting dari entitas ini," lanjutnya.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Ricky Siahaan meninggal dunia setelah mengalami kolaps usai tampil di atas panggung. Namun belum diketahui pasti penyebab lelaki 48 tahun tersebut kolaps hingga akhirnya mengembuskan napas terakhir.
Baca Juga: Dibawa dari Jepang, Jenazah Ricky Siahaan Bakal Tiba di Indonesia Jumat Ini
![Ricky Siahaan gitaris band Seringai dikabarkan meninggal dunia saat menggelar konser di Tokyo, Jepang. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/04/19/34453-ricky-siahaan.jpg)
Kini, jenazahnya masih dalam proses autopsi di Jepang dan tengah diupayakan untuk dipulangkan ke Indonesia.