Makanya wajar jika Desta begitu kehilangan sosok Ricky yang sudah dikenalnya selama 33 tahun ini.
"Dan kisah-kisah lain yang akan selalu jadi memori indah. Gue kehilangan lo banget Rick," tulis Desta kembali menegaskan dukanya.
Namun dia percaya jika Ricky orang baik sehingga meninggal begitu cepat.
"Selamat jalan Rick. Istirahat tenang ya sahabatku. Tuhan sayang orang baik," pungkasnya.
Sekilas tentang Ricky Siahaan, dia kelahiran Tanjung Pandan, Belitung pada 5 Mei 1976. Sahabat Desta ini dikenal sebagai musisi, produser musik dan manajer.
Dalam dunia musik, dia mengawali karier menjadi gitaris Chapter69. Yang akhirnya memberikan kesempatan untuknya menjadi gitaris band hardcore Buried Alive.
Dia bahkan pernah menjadi gitaris untuk Stepforward pada 1999.
Sangat paham musik, dia pernah menjadi editor majalah Rolling Stone Indonesia hingga 2017. Hal ini lantaran majalah itu tutup di Indonesia.
Selain bermusik sebagai anak band, Ricky pada Juli 2023 juga sempat menjabat sebagai CEO Whiteboard Journal.
Baca Juga: Ricky Siahaan Gitaris Seringai Meninggal Dunia di Jepang
Kontributor : Tinwarotul Fatonah