dr Richard Lee Kena Sentil usai Tawarkan Oplas Payudara dengan Metode Baru: Jangan Bohongi Pasien

Ferry Noviandi Suara.Com
Sabtu, 19 April 2025 | 21:06 WIB
dr Richard Lee Kena Sentil usai Tawarkan Oplas Payudara dengan Metode Baru: Jangan Bohongi Pasien
Dokter Richard Lee. (Instagram/@dr.richard_lee)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ada yang sampai menantang dr Richard Lee melakukan treatment tersebut pada istrinya terlebih dahulu untuk membuktikan produk itu aman.

"Dokter jangan korbanin pasien terus coba kasih ke istri aja dulu aklo berhasil baru pasien mengikuti yah biar semua percaya," komentar netizen.

Yang lainnya mengadu ke dr Tompi dan menanyakan apakah yang dikatakan dr Richard Lee benar.

"@dr_tompi gimana nih dokter tanggapan nya?" komentar seorang warganet. "@dr_tompi apa kah benar dok?" kata warganet yang lainnya.

Soalnya warganet masih ada yang mengingat penjelasan dr Tompi tentang treatment memperbesar payudara.

"Kemaren aku liat vidionya Dokter Tompi kok beliau bilang enggak boleh masukin cairan apapun ke payudara apapun itu, walaupun aman bisa menyebabkan kanker, bener enggak sih dok," komentar warganet lainnya.

Dokter Tompi pun sempat meninggalkan komentar berupa emoticon saja namun sekarang komentar itu sudah tidak ada. Entah apa penyebabnya.

Penjelasan dr Tompi

Baca Juga: Kini Ditinggalkan, Ternyata Dulu Sarwendah Peluk Kristen karena Nikah dengan Ruben Onsu

Dokter Tompi melalui sebuah video memberikan penjelasan tentang bahayanya menyuntikkan cairan filler ke bagian tubuh seseorang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI