Nathalie Holscher Ogah Minta Maaf usai Terima Saweran nge-DJ di Sidrap: Salah Saya di Mana?

Sabtu, 19 April 2025 | 12:10 WIB
Nathalie Holscher Ogah Minta Maaf usai Terima Saweran nge-DJ di Sidrap: Salah Saya di Mana?
Nathalie Holscher. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Unggahan Nathalie Holscher yang menerima saweran Rp150 juta usai nge-DJ di Sidenreng Rappang Sidrap, Sulawesi Selatan berbuntut panjang. 

Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif menuntut Nathalie Holscher untuk datang ke kota tersebut dan meminta maaf.

Sebab katanya, apa yang dilakukan mantan istri Sule tersebut menuai protes dari sejumlah masyarakat.

"Kami mengapresiasi aspirasi ormas yang ada. Kegiatan yang dilakukan salah satu DJ Jakarta, ini tidak sesuai dengan adab dan etika orang Sidrap," kata Syaharuddin Alrif dalam potongan video yang hadir di akun Instagram Nathalie Holscher, Jumat (18/4/2025).

Nathalie Holscher segera merespons permintaan tersebut. Dia mengatakan, kehadiran di Sidrap adalah memenuhi undangan pekerjaan. 

"Saya mengisi acara di salah satu club, disawer dan setelah pekerjaan saya nge-DJ selesai, saya pulang," kata Nathalie Holscher.

Nathalie Holscher juga mengatakan, tuntutan permintaan maaf darinya bukan hanya datang dari sang Bupati, tapi juga mantan Bupati Sidrap, Rusdi Masse.

Tapi seperti yang dikatakan sebelumnya, Nathalie Holscher mempertanyakan, mengapa dirinya harus meminta maaf. Kesalahan apa yang dilakukan di kota tersebut.

"Saya bertanya, salah saya di mana? Saya kemudian bilang, tidak mau minta maaf," ujar Nathalie Holscher.

Baca Juga: Robby Abbas Ngaku Pernah Jual Artis N Rp25 Juta, Netizen Seret Nama Nathalie Holscher

Janda satu anak itu bahkan dengan lantang mengatakan, kalau mau apa yang dilakukan tidak terulang, maka yang harus dibenahi adalah klub malam. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI