Titiek Puspa Tiada, Kris Dayanti: Kami Akan Menjaga Estafetnya dengan Baik

Jum'at, 18 April 2025 | 18:22 WIB
Titiek Puspa Tiada, Kris Dayanti: Kami Akan Menjaga Estafetnya dengan Baik
Kris Dayanti menghadiri acara tahlilan 7 hari meninggalnya Titiek Puspa di Auditorium Perguruan Tinggi Kepolisian (PTIK) di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (17/4/2025) malam. [Tiara Rosana/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kenangan baik tentang mendiang penyanyi senior Titiek Puspa masih teringat jelas di memori Kris Dayanti.

Bagi KD, sapaannya, almarhumah merupakan sosok yang sangat berpengaruh di belantika musik Tanah Air.

Sebagai generasi penerus, Kris Dayanti dan para penyanyi lainnya siap melanjutkan apa yang sudah diupayakan Titiek Puspa semasa hidupnya. 

Hal ini disampaikan Kris Dayanti saat menghadiri acara tahlilan tujuh hari wafatnya Titiek Puspa yang digelar di Auditorium Perguruan Tinggi Kepolisian (PTIK) di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Kamis (17/4/2025) tadi malam.

"Kalau kenangan banyak. Jadi kami semua bersyukur bahwa diberikan pintu sangat terbuka untuk kita terus melanjutkan cita-cita beliau," kata Kris Dayanti kepada wartawan. 

"Walau tirai panggung beliau sudah ditutup, insya Allah kami semua akan menjaga estafetnya dengan sebaik mungkin," ucapnya menyambung. 

Adapun sebagai sesama musisi, Kris Dayanti juga dapat merasakan kekhawatiran terkait industri musik yang sama dengan alamarhumah.

Pelantun lagu "I'm Sorry Goodbye" tersebut pun ingin menemukan solusi terbaik mengenai peliknya masalah payung hukum.

Baca Juga: Afgan Kenang Momen Saat Titiek Puspa Datang ke Konser Tunggal Perdananya

"Baik itu yang sekarang sedang dikhawatirkan banyak teman-teman seniman adalah bagaimana kegaduhan yang terjadi terkait musik," tutur Kris Dayanti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI