Lahir dan besar di keluarga yang memeluk keyakinan berbeda-beda, Putri Anne sudah terbiasa dengan keberagaman.
Ibu satu anak itu diketahui tumbuh dan besar dalam lingkungan yang menjunjung tinggi nilai toleransi.
Meski telah memeluk Islam, dia tetap menjaga hubungan baik dengan keluarga besarnya yang beragama lain.
Putri Anne bahkan ikut berbagi angpao saat Imlek untuk menghormati budaya keluarga dari garis keturunan Tionghoa.
Proses Berhijrah dan Mengenakan Hijab
![Putri Anne. [Instagram/anneofficial1990]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/09/12/90943-putri-anne.jpg)
Setelah menjadi mualaf, perubahan besar terjadi pada Putri Anne, terutama dalam penampilannya.
Bintang sinetron "Tukang Ojek Pengkolan" itu mulai mengenakan hijab tak lama setelah menikah dengan Arya Saloka.
Bagi Anne, mengenakan hijab adalah bentuk komitmen dan bagian dari proses spiritualnya.
Dia menjalani keputusan itu dengan mantap meskipun masih berada di tengah lingkungan keluarga non-Muslim.
Baca Juga: Jadi Lawan Main Arya Saloka di Film Pintu-Pintu Surga, Susan Sameh Riset Mendalam Jadi Istri ke-2
Konsisten Menjalani Ibadah