Jasa Hotma Sitompul dalam Hidup Raffi Ahmad, Bantu Kasus Narkoba hingga Eksis Lagi di TV

Rabu, 16 April 2025 | 16:26 WIB
Jasa Hotma Sitompul dalam Hidup Raffi Ahmad, Bantu Kasus Narkoba hingga Eksis Lagi di TV
Pengacara senior Hotma Sitompoel.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Semasa hidupnya, Hotma Sitompul diketahui memiliki sumbangsih dan jasa yang besar terhadap Raffi Ahmad. Dia berhasil menyelamatkan suami Nagita Slavina itu dari ancaman pidana.

Seperti diketahui, Raffi Ahmad tersandung kasus narkoba pada (27/1/2013) lalu. Dia diamankan oleh BNN RI karena positif mengonsumsi sejenis ekstasi MDMC.

Ayahanda Rafathar itu mengungkap sempat kesulitan finansial kala tersandung kasus narkoba. Dia mengaku, tidak memiliki uang dan rekeningnya dibekukan negara.

"Aku mau ucapkan terima kasih sama om Hotman karena waktu zaman aku lagi sulit, ibaratnya dulu uang juga segitu-segitunya dan karena berkasus ada yang di freeze rekeningnya," tutur Raffi Ahmad dalam YouTube RANS Entertainment.

Meski Raffi Ahmad tidak memiliki uang untuk menyewa bantuan hukum kala itu, Hotma Sitompul bersedia untuk mengambil kasus tersebut.

"Ya pengacara selevel Om Hotma, bayarnya tinggi sekali, tapi saya waktu itu satu perak pun enggak sama sekali," kata Raffi Ahmad.

Menurut Hotma Sitompul, dirinya membantu Raffi Ahmad karena terkesima dengan kebaikan dan ketulusan hati sang artis.

"Satu, saya kenal dia, saya tahu hatinya baik. Kenapa aku mau bela dia? Aku melihat dia potensial, dia akan bisa maju," ujar Hotma Sitompul.

Kemudian, Hotma Sitompul juga menilai adanya potensi Raffi Ahmad. Dia menyayangkan potensi itu terkubur jika sang artis mendekam di penjara.

Baca Juga: Hotma Sitompul Meninggal karena Sakit Komplikasi, Jenazah akan Disemayamkan di Antasari

"Sayang ini kalau sampai kena, begitu ke pengadilan, rusak deh, enggak bisa lagi dikontrol," sambung Hotma Sitompul

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI