5 Film Indonesia Adaptasi Lagu, Komang Jadi yang Terlaris

Sumarni Suara.Com
Selasa, 15 April 2025 | 16:47 WIB
5 Film Indonesia Adaptasi Lagu, Komang Jadi yang Terlaris
Film Komang (IMDb)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Komang dipastikan menjadi film Indonesia adaptasi lagu terlaris dengan perolehan 2 juta penonton.

Pasalnya film Komang baru tayang selama 15 hari sehingga jumlah penontonnya akan terus bertambah.

Selain Komang, sederet film Indonesia adaptasi lagu juga sukses menjadi box office dengan perolehan jutaan penonton.

Simak ulasan tentang film adaptasi lagu terlaris berikut ini.

1. Komang (2025)

Film Komang
Film Komang

Film Komang diumumkan telah disaksikan lebih dari 2 juta penonton pada Senin (14/4/2025).

Komang juga menjadi film terlaris ketiga yang tayang mulai Lebaran 2025 di bawah Pabrik Gula dan Jumbo.

Film Komang merupakan adaptasi lagu karya Raim Laode. Filmnya pun bercerita tentang perjalanan Raim hingga menikah dengan Komang sang istri.

Film yang disutradarai Naya Anindita tersebut berkisah tentang Ode (Kiesha Alvaro) yang menjalin hubungan dengan Ade (Aurora Ribero).

Baca Juga: Review Film Gunslingers: Film yang Dieksekusi Begitu Kering Kerontang

Ade merupakan wanita asal Bali yang merantau ke Buton. Ode dan Ade menjalin hubungan beda agama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI