Suara.com - Seiring santernya video aktivitas di klub malam pada Sabtu (12/4/2025), Nathalie Holscher angkat bicara lewat vlog di kanal YouTube pribadinya.
Dalam vlog tersebut, Nathalie Holscher memamerkan keuntungan yang diraupnya saat tampil di klub malam The Real Sidrap, Sulawesi Selatan.
Berdasarkan pantauan, eks istri Entis Sutisna alias Sule tersebut mengantongi keuntungan fantastis saat unjuk gigi bermain disjoki dan bernyanyi.
"Terima kasih The Real Sidrap, kalian the best. Kurang lebihnya aku minta maaf, semoga diundang lagi," tutur Nathalie Holscher.
Mantan ibu sambung Rizky Febian tersebut mengatakan, penampilan di Sulawesi Selatan mendatangkan keuntungan uang sawer sekitar Rp 150 juta.
Keuntungan uang sawer tersebut, lanjut eks menantu Engkom Komara, tidak akan mengalir seluruhnya ke kantong pribadi.
Kakak Nadya Holscher itu menegaskan, akan membagikan keuntungan uang sawer kepada kru dan kerabat kerja yang bertugas.
"Aku bilang apa? Pulang dapat satu mobil, kan? Sisanya aku bagi ke anak-anak," ujar Nathalie Holscher.
Menurut cucu Oma Gina Margaret tersebut, keuntungan uang sawer Rp 150 juta merupakan rezeki anak, Adzam, alih-alih rezeki dirinya.
Baca Juga: Dibongkar Tengku Zanzabella, Nathalie Holscher Pernah Main Serong dengan Polisi
"Ini bukan rezeki aku, guys. Ini adalah rezeki anak aku, ini rezekinya Adzam," ucap Nathalie Holscher.
Cuplikan unggahan video pernyataan Nathalie Holscher soal uang sawer Rp 150 juta saat tampil di Sidrap ini viral hingga menyebar luas ke sejumlah akun gosip.
"Nathalie Holscher nge-DJ di Sidrap disawer hingga Rp150 juta," tulis akun @lambegosiip, dilansir pada Selasa (15/4/2025).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam. Sebagian netizen tampak terbelah menjadi dua kubu.
Sebagian netizen tampak mendukung keputusan Nathalie Holscher kembali beraktivitas di dunia malam, sedangkan sebagian lainnya memberi kritik pedas.
"Hah jadi bingung mau Alhamdulillah apa Astagfirullah," tulis seorang netizen.
"Kalo saweran halal nggak ya uangnya," tutur netizen lain.

"Komenan sok suci semua. Lu pada nyinyir karena iri kan sama rejekinya?" kata netizen lainnya.
Sebagai informasi tambahan, Nathalie Holscher sebelumnya diriwayatkan ingin mempunyai pekerjaan yang halal dan berkah selepas bercerai dari Sule.
Keinginan memiliki pekerjaan halal tersebut diutarakan Nathalie Holscher saat menjadi bintang tamu acara talkshow 'Brownis' pada Agustus 2022 lalu.
"Apa pun yang penting halal, selama aku bisa, aku coba," ujar Nathalie Holscher.
Meski telah melepas hijabnya selang satu tahun kemudian, Nathalie Holscher sempat berpegang pada pendiriannya enggan kembali terjun ke dunia malam.
Mantan ibu sambung Putri Delina itu menegaskan, dirinya mengindari pekerjaan sebagai disjoki karena ingin bekerja halal dan berkah.
"Enggak (balik nge-DJ). Ada tawaran, tapi kita udah cancel. Enggak mau, fokus jalanin aja semuanya yang halal, yang berkah, yang baik-baik, yang positif," ujar Nathalie Holscher.
Akan tetapi, pendirian Nathalie Holscher tampaknya runtuh beberapa bulan kemudian. Sekitar bulan Mei 2024, dia kembali beraktivitas di dunia malam sebagai female disjoki.
Dalam sebuah wawancara pada 2024, definisi pekerjaan halal yang diyakini Nathalie Holscher mulai mengalami pergeseran makna.

"Iya balik nge-Dj lagi. Aku syuting lagi apapun itu cari duit yang halal berkah gitu," tutur Nathalie Holscher.
Menurut Nathalie Holscher, pekerjaan sebagai female disjoki dianggap bagian dari bidang kesenian layaknya profesi penyanyi dan pemusik.
"Kalau DJ itu kan seni sama kaya kita nyanyi, tapi itu musik, tergantung apapun yang kita lakukan dari diri sendiri saja" kata Nathalie Holscher.
Akibat pilihan kembali ke dunia malam tersebut, Nathalie Holscher ramai menuai kritik menohok. Dia dianggap tidak konsisten dengan keinginannya mencari rezeki halal.