Denise Chariesta Sentil Lisa Mariana yang Ngemis Nafkah Ridwan Kamil: Harus Punya Harga Diri

Yohanes Endra Suara.Com
Minggu, 13 April 2025 | 12:18 WIB
Denise Chariesta Sentil Lisa Mariana yang Ngemis Nafkah Ridwan Kamil: Harus Punya Harga Diri
Denise Chariesta dan Lisa Mariana. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus Lisa Mariana yang mengaku punya hubungan gelap dengan mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, masih hangat diperbincangkan publik.

Selebgram kontroversial, Denise Chariesta ikut geram melihat aksi Lisa yang membongkar aib dirinya sendiri dengan mengaku pacaran dengan RK hingga punya anak.

Denise mengkritik Lisa yang sekarang menantang Ridwan Kamil untuk tes DNA demi memperoleh nafkah untuk anaknya yang kini sudah berusia 3 tahun.

Bagi Denise sebagai ibu, tindakan Lisa justru akan mempermalukan anaknya di masa depan.

Jejak digitalnya bisa membuat anak Lisa saat dewasa dibully teman-temannya karena ketahuan sebagai anak di luar nikah.

Denise Chariesta diperiksa polisi terkait laporan dugaan pencemaran nama baik oleh Doktif di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2025). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Denise Chariesta diperiksa polisi terkait laporan dugaan pencemaran nama baik oleh Doktif di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2025). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

Tak tanggung-tanggung, Denise sampai mempertanyakan apakah Lisa tak berpikir panjang sampai rela mengorbankan anaknya demi mendapatkan pengakuan.

"Itu anak lu udah gede itu bakal punya teman, apalagi lu katanya minta-minta duit, berarti lu nggak kaya dong, berarti anak lu bakal sekolah di mana? Di tempat orang nggak kaya, lu mau anak lu dibully, kan nggak ada otaknya menurut gue," kata Denise menggebu-gebu saking geramnya.

Meski Denise juga dikenal kontroversia karena dirinya juga hamil di luar nikah, namun dia berusaha tidak seperti Lisa yang seolah tak punya harga diri.

"Gue sebagai ibu ya, minta-minta tes DNA, ngemis-ngemis minta dites DNA, seharusnya lu sebagai ibu punya harga diri untuk anak lu bukan untuk lu ya, untuk lu nya gue nggak peduli, udah gede udah tua bangka tapi untuk anak lu, harusnya sebagai ibu punya harga diri, biar apa? Anak lu dipandang sama teman-temannya," jelasnya lebih lanjut.

Baca Juga: 5 Masjid Karya Ridwan Kamil, Bukan Hanya Al Jabbar di Bandung

Sekali lagi, bagi Denise, kesalahannya sudah hamil di luar nikah harus ditutupi dengan dia menjadi perempuan yang mandiri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI