Potongan Obrolan Titiek Puspa dan Deddy Corbuzier, Sempat Dilarang Tayang

Jum'at, 11 April 2025 | 18:34 WIB
Potongan Obrolan Titiek Puspa dan Deddy Corbuzier, Sempat Dilarang Tayang
Titiek Puspa meninggal dunia, apakah TitIek Puspa keturunan cina.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepergian Titiek Puspa untuk selama-lamanya membuat masyarakat Indonesia berduka.

Sang penyanyi legendaris meninggal dunia pada Kamis (10/4/2025) dalam perawatan intensif di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan, akibat pecah pembuluh darah.

Sebelum meninggal, Titiek Puspa sempat menyambangi podcast Deddy Corbuzier, Close The Door. Dalam podcast itu, ia membahas berbagai macam hal, mulai dari karyanya hingga pandangan hidup.

Ada cuplikan pendek dari podcast tersebut yang ternyata tidak boleh ditayangkan oleh sang legenda sebelum dia meninggal dunia. Isinya menyinggung pemerintah hingga sepenggal kisah hidupnya.

Kini, Deddy Corbuzier berani menanyangkan cuplikan tersebut sebagai bentuk penghormatan terakhir untuk Sang Eyang.

Dari durasi 15 menit obrolan dengan Deddy Corbuzier, Titiek Puspa sempat menyinggung bagaimana ia merayakan ulang tahunnya ke-80 beberapa tahun lalu.

Bukan dengan pesta, pencipta lagu 'Kupu-Kupu Malam' itu justru berkeliling di makam-makam pahlawan demi mengenang jasa-jasa mereka.

"Saya lahir di antara Belanda pergi, Jepang datang. Di pertengahan masa ini, itu Indonesia the big zero (dalam masa kesulitan), dapat makan atau tidak. Melihat sekarang tuh sampe (tidak dapat berkata-kata)," ujar Titiek Puspa.

Titiek Puspa pun menceritakan perjalanannya mencari makam-makan pahlawan dengan anaknya.

Baca Juga: Pesan Titiek Puspa Saat Kris Dayanti Terjun ke Dunia Politik

"Anda tahu nggak, saya umur 80 tahun saya tidak pesta? Saya apa, tour the grave. Saya terima kasih kepada para pahlawan. Saya paling sedikit harus dapat makam pahlawan 8," imbuhnya membuat Deddy Corbuzier terdiam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI