Suara.com - Selebriti Elly Sugigi belakangan dihujat warganet lantaran mengaku tahu isu perselingkuhan Lisa Mariana dengan Ridwan Kamil sejak lama. Bahkan ia mengklaim telah menyimpannya sejak empat tahun lalu.
Hal yang semakin membuat publik meilai Elly Sugigi berbohong adalah klaim bahwa Ridwan Kamil telah meng-unfollow akun Instagram-nya karena mengetahui isu itu.
Selain itu, Elly Sugigi juga mengatakan bahwa Lisa Mariana telah memintanya untuk ikut menaikkan isu tersebut ke media sosial.
"Aku sampai di-unfollow loh sama pak RK, karena aku tahu dia dari 2021. Lisa kan teman aku di Bogor, (Lisa minta) 'Mpok Elly tolong dong bantu aku untuk up', 'Emang kenapa Lisa?', 'Ini anaknya dia'. Dikasih tuh sama dia bukti chat-nya sama dia," kata Elly Sugigi pada Minggu (6/4/2025).
Lisa Mariana disebut mau membayar Elly Sugigi jika mau bantu menaikkan isunya ke publik.

"Aku suruh up, mau dibayar sama dia. Aku gak mau, kasihan sama anaknya. Sampai kapan pun itu anak akan malu. Aku gak mau karena itu kan bukan ranahnya aku," lanjutnya.
Setelah klaim tersebut, Elly Sugigi banjir hujatan. Banyak yang menganggapnya sedang panjat sosial atau mencari popularitas lewat isu Lisa Mariana dan Ridwan Kamil.
Hingga akhirnya Elly Sugigi membela diri dengan menegaskan bahwa apa yang dikatakannya itu benar adanya. Bahkan, ia akan memberi klarifikasi di acara talkshow televisi.
"Terserah orang mau ngomong apa. Besok aku klarifikasi di Pagi-Pagi Ambyar. Mau dikatain apa kek, dikatain ikut campur kek, dikatain pansos kek, dikatain nimbrung aja kek, elu kan nggak tahu," tegas Elly Sugigi dalam postingan Instagram Story-nya pada Kamis (10/4/2025).
Baca Juga: Lisa Mariana Pamer Foto Seksi di Pinggir Ranjang: Nunggu Kurus, Baru...
Elly Sugigi juga menegaskan bahwa ia tidak membela siapapun. Bila ia mencari eksistensi, sudah sedari dulu dibocorkan oleh dirinya isu perselingkuhan itu sejak dahulu.
"Ya gue nggak bela siapa-siapa, semua gue menghargai, gue nggak ngebela siapa-siapa, cuman apa yang gue tau ya itu. Kalo mau cari uang, dari dulu aja," lanjutnya.
Mantan koordinator penonton bayaran televisi itu juga mengaku mendapat pesan-pesan negatif dari warganet usai buka suara soal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil.
"Di-DM orang yang jelek-jelek, nggak usah balas. Biar Allah yang balas," pungkasnya.
Kronologi isu perselingkuhan Lisa Mariana dengan Ridwan Kamil
Sebelumnya, Lisa Mariana mengaku bahwa ia dan mantan Gubernur Jawa Barat itu pernah memiliki hubungan gelap hingga mempunyai anak bersama bernama Celine Azzura.
![Lisa Mariana. [Instagram/lisamarianaaa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/04/07/67413-lisa-mariana.jpg)
Lisa Mariana menyebutkan bahwa selama hampir empat tahun memilih diam karena Ridwan Kamil masih memberikan nafkah untuk anaknya, namun kini ia buka suara lantaran pria tersebut menghilang dan tak lagi bertanggung jawab.
Model majalah dewasa itupun menantang untuk melakukan tes DNA guna membuktikan klaimnya bahwa anak yang dilahirkannya adalah anak biologis Ridwan Kamil.
Lisa Mariana juga menegaskan bahwa selama ini tidak pernah kesulitan finansial dan tidak ada motif 'pansos' di balik pengungkapannya.
Hingga akhirnya Ridwan Kamil memberikan klarifikasi melalui akun Instagram resminya, membantah tuduhan tersebut.
Suami Atalia Praratya itu menyatakan bahwa permasalahan tersebut sebenarnya telah selesai sejak empat tahun lalu dengan bukti akurat yang tidak terbantahkan, dan bahwa Lisa sudah meminta maaf di hadapan keluarganya.
Selain itu, Ridwan Kamil juga membantah tudingan pernah menginap dengan Lisa Mariana di Hotel Wyndham, Palembang, selama tiga hari.