Rencananya bahkan, D'Masiv juga akan menggelar konser tunggal di Singapura. Sehingga hadirnya mereka di Jepang, menjadi rangkaian jelang konser di Singapura.
"Sebenarnya ini melanjutkan D'masiv goes global. Kemarin kita ke Los Angeles, baru pulang sebelum lebaran, kita landing Jakarta. Di bulan ini kita ke Jepang dan bulan depan kita konser tunggal juga di Singapura," kata Rian D'Masiv.
"Mudah-mudahan dengan perjalanan ini, kita bisa bertemu lagi dengan pihak yang bisa bekerja sama dengan D'masiv di sana, dan kita memang punya rencana rekaman album internasional, ini bagian dari rangkaian kita menuju ke sana," imbuhnya memaparkan.