Minggu Depan, Reza Gladys Diperiksa Polres Jaksel atas Laporan Suaminya

Selasa, 08 April 2025 | 19:38 WIB
Minggu Depan, Reza Gladys Diperiksa Polres Jaksel atas Laporan Suaminya
Dokter Reza Gladys (Instagram/rezagladys)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kasus Reza Gladys dengan hater di media sosial, kini memasuki babak baru. Pengusaha skincare tersebut akan menjalani pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan.

Reza Gladys tidak akan diperiksa sebagai pelapor, melainkan saksi atas laporan suaminya, Attaubah Mufid di Polres Metro Jakarta Selatan.

"Iya, yang melaporkan adalah M, suaminya. Kemarin sudah disurat panggilan resmi untuk (panggilan) RG (Reza Gladys) minggu depan," kata Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Nurma Dewi di Polres Metro Jakarta Selatan pada Selasa (8/4/2025).

Sebelum Reza Gladys, suaminya, Attaubah Mufid telah lebih dulu menjalani pemeriksaan. Ia berstatus saksi pelaporan di kasusnya, dugaan pelanggaran UU ITE.

"Sampai saat ini masih M yang baru diperiksa," kata Nurma Dewi.

Nurma Dewi juga menyampaikan, sejauh ini laporan Attaubah Mufid adalah satu akun hater. Namun apakah nantinya akan berkembang, butuh penyelidikan lebih lanjut.

"(Yang dilaporkan) DD, akun IG (Laporannya) terkait dengan UU ITE yang postingannya diambil dari IG, kemudian jadi barang bukti," jelas Nurma Dewi.

Saat ditanya postingan apa yang kemudian menjadi bukti kuat atas laporan Attaubah Mufid, Nurma Dewi belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut.

Sebab penyidik hingga saat ini masih mendalami laporan suami Reza Gladys yang dilakukan saat bulan suci Ramadan.

Baca Juga: Nikita Mirzani Bakal Lebaran di Penjara, Keluarga Diperbolehkan Menjenguk

"Pasti didalami, nah itulah tugas dari penyidik, masuk kah dalam pidana atau tidak. Maka dari itu kita meminta keterangan dari ahli pidana, ahli hukum dan IT," terangnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Reza Gladys bersama dengan suaminya, Attaubah Mufid dan pengacara mereka, Julianus P. Sembiring datang ke Polres Metro Jakarta Selatan, 5 Maret 2025.

Kedatangannya, terkait melaporkan seseorang yang dianggap menyerang martabat Reza Gladys dan suaminya. Hal tersebut disampaikan pengacara mereka, Julianus P. Sembiring.

"Ada hal-hal yang kami anggap, kami duga, tindak pidana yang baru kami temukan terkait penyerangan martabat klien kami, merendahkan martabat klien kami, yang kemudian nanti, akan kami laporkan dan penyelidik dalami," kata Julianus P. Sembiring.

Saat itu, Julianus P. Sembiring belum mau memberitahukan siapa sosok yang dilaporkan kliennya di Polres Metro Jakarta Selatan.

"Adanya dugaan tindak pidana terkait laporan kami di Polda Metro Jaya. Ada yang baru, tapi itu sedang didalami. Untuk berikutnya, akan kami informasikan," jelas pengacara Reza Gladys dan Attaubah Mufid.Saat ditanya apakah ini terkait dengan Nikita Mirzani hingga Dokter Oky Pratama, Julianus P. Sembiring memberikan petunjuk, sosok yang dilaporkan adalah sebuah akun.

Dokter Reza Gladys (Instagram/@rezagladys)
Dokter Reza Gladys (Instagram/@rezagladys)

"Nanti, yang pasti adalah netizen, yaaaaa buzzer lah," ucapnya.

Dugaan bahwa sosok yang dilaporkan Reza Gladys dan suaminya adalah Nikita Mirzani beserta Oky Pratama bukan tanpa sebab.

Ini karena sebelumnya, Reza Gladys telah melaporkan Nikita Mirzani, Oky Pratama, Mail Syahputra dan Dokter Detektif atas dugaan pemerasan senilai Rp 4 miliar.

Terkini, Nikita Mirzani dan Mail Syahputra telah dipenjara di Polda Metro Jaya untuk menunggu kasus tersebut diperkarakan di meja sidang.

Reza Gladys memiliki nama lengkap Reza Gladys Prettyani Sari. Dia lahir di Cianjur pada 16 Desember 1988. Perempuan 36 tahun ini adalah seorang dokter kecantikan, selebgram dan juga pengusaha.

Dia menikah dengan seorang dokter juga yang bernama Attaubah Mufid. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai lima orang anak, yakni 4 perempuan dan satu laki-laki.

Dokter Reza Gladys memiliki adik yang terjun ke dunia hiburan Tanah Air, yakni aktor Krisjiana Baharudin. Ini artinya dia adalah kakak ipar dari pedangdut Siti Badriah yang mana adalah istri Krisjiana Baharuddin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI