"Masuknya sel VIP!" sambungnya.
Ucapan dari Resa tersebut langsung mendapat sorakan dari orang-orang di dalam studio. Termasuk Surya Insomnia dan Ayu Ting Ting yang ada di samping kanannya.
Ketika giliran tiba untuk kedua kalinya, Surya Insomnia diduga menyindir dugaan korupsi oleh PT Pertamina yang marak dibahas baru-baru ini.
"Ada PT Minyak Konoha (merugikan) negara (dengan) kerugian negara diperkirakan Rp968,5 triliun," ujar Insomnia.
Angka yang disebutkan oleh Surya bukan angka yang kecil. Hingga Ayu Ting Ting yang berada di sebelahnya mengucap istighfar seketika.
"Astaghfirullahaladzim," ucap Ayu Ting Ting.
"Itu kalau dibeliin minyak semua, licin Indonesia," sambung Surya dengan sindirannya.
![Ayu Ting Ting berangkat salat Ied ke masjid dekat kediamannya di kawasan Mekar Jaya, Depok, Jawa Barat, Senin (31/3/2025). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/31/40664-ayu-ting-ting.jpg)
Belum usai, Resa sebagai rekan dari Surya hari itu masih melanjutkan sindiran dengan berita selanjutnya.
"Menyerobot lahan udah kayak iring-iringan pejabat, serobot terus!" kata Resa yang semakin mendatangkan sorakan.
Baca Juga: Lagi, Ayu Ting Ting Nyaris Terlambat Salat Ied
Momen ini viral dan menjadi sorotan publik seketika.